Cloud Ace Meraih Training Specialization di Bidang Keamanan
PRESS RELEASE
10 Februari 2021
Cloud Ace, Inc.
Cloud Ace, Inc. yang berkantor pusat di Chiyoda, Tokyo (Presiden dan CEO: Makoto Aoki) mengumumkan bahwa pada tanggal 10 Februari 2021 telah memperoleh Training Specialization di bidang keamanan dalam Partner Specialization Program di Google Cloud.
Saat ini, kami memiliki 17 pelatih yang tersertifikasi oleh Google Cloud, dan dengan bangga kami umumkan bahwa kami sudah resmi untuk mengkhususkan diri dalam pelatihan keamanan karena kualitas pelatihan kami dan jumlah siswa yang telah kami latih. Kualifikasi ini diberikan kepada partner Google Cloud yang menyediakan kurikulum Google Cloud, menunjukkan rekam jejak mereka untuk mencapai sejumlah peserta per tahun, dan memiliki lebih dari 2 pelatih yang tersertifikasi yang berspesialisasi dalam analisis data GCP, infrastruktur, dan keamanan. Sejauh ini, Cloud Ace sudah mencapai spesialisasinya dalam 10 bidang.
Menanggapi pengumuman ini, Mr. Takano, General Manager Cloud Ace Divisi Teknologi, menyatakan sebagai berikut.
“Kami sangat senang dengan perolehan spesialisasi ini. Di perusahaan kami, pelatihan dan kursus benar-benar dilakukan oleh insinyur yang berpartisipasi dalam proyek yang membuat mereka mampu berbicara tentang pengalaman kerja praktis sekaligus mengkombinasikan dalam bentuk penjelasan materi, pemanfaatan laboratorium Google Cloud secara langsung, dan penggambaran melalui contoh-contoh dari studi kasus. Kami telah merancang metode supaya peserta bisa terlibat langsung dengan pelatihan kami, yang mana telah menerima tanggapan yang sangat baik dari para peserta. Kami akan terus menyediakan pelatihan yang tidak tertandingi demi memenuhi kebutuhan klien kami dengan terus menggabungkan masukan dari para insinyur kami.”
Kami telah berlatih online sejak tahun lalu sehingga siapa pun bisa berpartisipasi dari mana saja di negara ini, termasuk mereka yang peduli terhadap risiko terinfeksi COVID-19 dan atau yang diinstruksikan untuk bekerja dari rumah.
Jika ada kekhawatiran mengenai lingkungan di mana Anda akan mengambil kursus, Anda dipersilakan untuk berpartisipasi dari tempat Anda. Kami menawarkan pelatihan berkualitas tinggi terlepas dari bagaimana Anda mengikutinya.
* per tanggal 12 Juni 2020. Termasuk cabang-cabang di luar negeri.
<Tentang Spesialisasi Partner Google Cloud>
Spesialisasi adalah sebuah program yang mengesahkan partner dengan kemampuan teknis dan rekam jejak dalam solusi tertentu atau cakupan layanan. Akuisisi spesialisasi ini merupakan pengakuan atas keterampilan Google Cloud yang mahir dan pengalaman yang luas bagi Partner Google Cloud. Partner-partner tersebut terikat dengan kewajiban tinjauan teknis yang ketat, memiliki pakar yang bersertifikat, dan memiliki pengalaman implementasi yang luas.
Pelajari lebih lanjut tentang Partner Spesialisasi di sini.
<Daftar Informasi Pelatihan Resmi Google Cloud>
■
【Training di Indonesia】
■ Klik disini untuk menuju halaman interview dengan peserta pelatihan.
■ Untuk informasi detail tentang berbagai pelatihan, silahkan hubungi kami disini.
■ Tentang Cloud Ace, Inc.
Kantor Pusat: Gedung Nippon Level 11F Ōtemachi 2-6-2, Chiyoda, Tokyo, Jepang
CEO & Presiden Direktur: Makoto Aoki
Website:https://www.cloud-ace.jp/
Deskripsi bisnis:Cloud Ace merupakan integrator cloud yang fokus secara eksklusif di Google Cloud dan menyediakan layanan satu pintu mulai dari perencanaan terintegrasi hingga operasional dan pemeliharaan.
Sebagai Managed Service Provider Google Cloud, kami memberikan dukungan teknis, konsultasi, pengembangan aplikasi, dan juga pelatihan resmi Google Cloud. Dengan kantor-kantor yang berlokasi di 4 kota di Jepang dan 8 cabang di luar negeri, bersama lebih dari 120 perusahaan partner, kami dapat memenuhi kebutuhan perusahaan yang beragam yang mengaplikasikan DX.
■ Informasi Kontak
Hubungi kami tentang layanan-layanan kami.
PT. Cloud Ace Integra Sales & Marketing Department
E-mail:sales@id.cloud-ace.com
■ Informasi Seputar Press Release
Cloud Ace Inc., Departemen Perencanaan Bisnis, Hubungan Masyarakat
E-mail:pr@cloud-ace.jp
Google Cloud, Google Cloud Platform dan GCP adalah merek dagang dari Google LLC.